Polisi Amankan 2 Orang Bawa Badik dan 1 Orang Lainnya Bawa Air Softgun

Mapos, Majene – Jajaran kepolisian Resort Majene untuk kesekian kalinya menggelar operasi Cipta Kondisi (Cipkon) paska Pilkada Serentak dan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Polri ke-72 di depan Mako Polres Majene Jum’at (29/6/2018) malam tadi.

Operasi yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Majene Kompol Abidin Rasyid dan dihadiri oleh Kasat Reskrim AKP Syaiful Isnaini, Kasat Sabhara AKP Thamrin Nur, Kasat Lantas AKP Rusli Said, Kasat Intelkam, Kaurbin Ops Lantas, Kaurbin Ops Bimmas, para Kanit, serta gabungan personil Polres Majene dan Polsek Banggae mengamankan 2 orang yang kedapatan membawa senjata tajam berupa badik dan satu lainnya diamankan karena membawa air Softgun.

Adapun 3 orang yang diamankan itu menurut humas Polres Majene, yaitu Ridwansyah (28) pekerjaan nelayan alamat Jln Tepi Kecamatan Kusan Hilir Kabupaten Tana Bubuk didapati oleh polisi tengah membawa atau mengusai sebilah badik. Demikian pula dengan Taro (62). Warga kelahiran Kabupaten Pangkep Sulawesi Selatan dan beralamat di Desa Langadai Kecamatan Kelumpang Hilir Kabupaten Kota Baru ini diamankan karena membawa atau mengusai sebilah badik.

Sedangkan seorang kelahiran Kabupaten Majene pekerjaan petani beralamat di Aspol Galang Kecamatan Tolitoli Kabupaten Tolitoli Sulawesi Tengah bernama Alpian (22) diamankan karena membawa atau menguasai senjata Air Softgun.

Menurut Kompol Abidin Rasyid, sama seperti operasi Cipkon sebelumnya, jajaran Polres Majene menyasar senjata tajam (Sajam), bahan peledak (Handak) dan obat – obat berbahaya atau Narkoba.

Adapun maksud dan tujuan dilaksanakan operasi kata dia, adalah untuk menciptakan suasana aman dan kondusif paska pesta demokrasi atau Pilkada Serentak serta jelang perayaan HUT Bhayangkara Ke – 72.

Dia berharap agar masyarakat turut menjaga Kamtibmas supaya terhindar dari jerat hukum.

(ipunk)

error: Maaf... ! Web ini di Protek yaaa...