Selamat, Hari Ini Terpilih Ketua PWI dan Ketua DK PWI Sulbar

Selamat, Hari Ini Terpilih Ketua PWI dan Ketua DK PWI Sulbar

Mapos, Mamuju –Sejumlan wartawan melaksanakan Konfrensi Cabang IV Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Barat di aula Kantor Kementerian Agama Sulawesi Barat, Jum’at (3/3/2023).

Setelah melalui sejumlah tahapan, akhirnya, Sulaeman Rahman didaulat menakhodai PWI Sulbar masa kepengurusan 2023-2028 menggantikan Naskah Nabhan.

Selamat, Hari Ini Terpilih Ketua PWI dan Ketua DK PWI Sulbar

Sulaeman memperoleh 29 suara mengalahkan Mursalim M Masnur yang hanya memperoleh 15 suara dari jumlah 48 pemilih. Sementara empat peserta tidak memberikan hak suaranya.

Sebelumnya ada empat calon yang diusung untuk menjadi Ketua PWI Sulbar yakni Sulaeman Rahman, Mursalim M Masnur, Sarman Sahudin dan Mustafa Kufung.

Namun kedua kandidat yakni Sulaeman Rahman dan Mursalim M Masnur lebih unggul dari kedua calon lainnya meski keduanya tidak mencapai 50 persen suara. Sehingga panitia yang memimpin langsung jalannya proses pemilihan yakni Ketua PWI Pusat Atal S Depari dan Ketua Bidang Organisasi PWI Pusat Zulkifli Gani Ottoh melakukan pemilihan putaran kedua. Dan akhirnya dimenangkan oleh Sulaeman Rahman.

Sebelumnya terpilih secara aklamasi Ketua Dewan Kehormatan (DK) PWI Sulbar Herman Mochtar.

Ketua terpilih PWI Sulbar Sulaeman Rahman mengatakan, pihaknya akan melakukan program kerja kedepan dengan membentuk kepengurusan PWI di tiga kabupaten yakni Polewali Mandar (Polman), Majene dan Pasangkayu.

“Seperti yang saya katakan tadi yang memenuhi syarat dibentuk namun tertunda yakni Polewali Mandar, Majene dan Pasangkayu,” ujarnya.

Menurutnya, dengan terbentuknya kepengurusan PWI di kabupaten nantinya bisa mengakomodir para kuli tinta utamanya yang belum mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW) sebagai syarat untuk bisa bergabung di organisasi PWI.

Bahkan dalam kepemimpinannya, Sulaeman mengaku akan merangkul rivalnya untuk bersama-sama membesarkan PWI Sulbar.

“Itu dinamika dalam berorganisasi tentu saya akan merangkul teman-teman dalam kepengurusan PWI Sulbar,” pungkasnya.

Untuk diketahui, sebelum pemilihan Ketua PWI Sulbar terlebih dahulu disampaikan laporan pertanggung jawaban pengurus lama. Selanjutnya penyerahan bendara pataka PWI Sulbar oleh Ketua PWI Sulbar yang lama yakni Naskah M Nabhan kepada ketua PWI Pusat Atal S Depari.

(*)