Perpani Mateng Akan Ramaikan Peringatan HUT RI di Topoyo

Perpani Mateng Akan Ramaikan Peringatan HUT RI di Topoyo

Mapos, Topoyo — Pengurus Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), akan mengadakan lomba memanah dalam rangka memperingati HUT RI ke-77.

Para pengurus Perpani Mateng tengah pun mempersiapkan panitia pelaksana untuk perlombaan nantinya. Mereka menggelar rapat hingga larut malam

Perpani Mateng Akan Ramaikan Peringatan HUT RI di Topoyo

Ketua Perpani Mateng, Imansyah, mengatakan bahwa lomba tersebut sekaligus untuk memperkenalkan olahraga panahan secara luas, khususnya di Kabupaten Mateng.

“Selain meramaikan HUT RI, lomba ini juga untuk memperkenalkan lebih dekat olahraga ke masyarakat. Sebab ternyata animo masyarakat Mateng pada olahraga ini cukup besar,” katanya usai rapat, Sabtu (23/07/2022) sekitar pukul 20.30 Wita.

Dia menambahkan, lomba memanah itu juga sekaligus untuk menjaring bibit atlet di Mateng. Karena itu, perlombaan dikhususkan untuk murid SD saja.

“Karena ini lomba bukan kejuaraan, jadi pesertanya hanya murid SD saja. Sekaligus kami menjaring bibit atlet potensial untuk kami bina,” tuturnya.

Kepengurusan Perpani Mateng, lanjutnya, sudah masuk periode kedua. Dan dia melanjutnya kepemimpinan Perpani di Mateng, menggantikan ketua sebelumnya, Askary yang juga Sekda Mateng.

Saat ini Mateng memiliki 2 atlet nasional yaitu Erwin dan Muh. Dalfazal Zulzurahman Adzan. Erwin pernah mewakili Sulbar di even Popnas Semarang tahun 2017. Dan hasilnya, masuk 16 besar nasional

Sedangkan Dafa saat ini masuk dalam daftar atlet binaan Pusat Pendidikan dan Latihan Atlet Pelajar (PPLP) Sulbar. Medali tingkat nasional yang diraihnya cukup banyak. Prestasi terakhir adalah 1/8 final beregu putra dan mix double pada even Kejurnas Panahan Senior di Palangkaraya.

Capaian itu dinilai luar biasa, mengingat Sulbar di Kejurnas itu mengirimkan atlet-atlet yuniornya.

“Erwin dan Dafa akan melatih dan menjadi mentor sekaligus motivator atlet-atlet muda panahan di Mateng. Mereka akan berbagi teknik dan pengalaman. Kami menatap optimis panahan di Mateng akan berkembang. Pun kami optimis menghadapi Porprov IV di Mamuju nanti,” tutupnya.

(*)