Mapos, Majene — Ikatan Keluarga Angkatan 89 SMAN 2 Majene gelar bakti sosial (Baksos) yang diberi nama IKSAN DS Berbagi.
Pengurus Ikatan Keluarga SMAN 2 Majene Angkatan 89 atau disingkat IKSAN DS mengatakan, berangkat dari rasa peduli terhadap sesama dengan mengajak semua anggota Ikatan Keluarga SMAN 2 Majene Angkatan Delapan Sembilan untuk berbagi dengan menyisihkan sebagian rizekinya untuk warga yang membutuhkan.
Aksi sosial yang dilaksanakan selama dua hari terakhir ini digelar di beberapa tempat yakni, di Kecamatan Banggae, di Kecamatan Banggae Timur hingga ke Kecamatan Tinambung Polman.
“Dalam suasana bulan ramadhan dan di tengah kondisi pandemi seperti sekarang, sikap solidaritas dan gotong royong menjadi penting untuk terus digalakkan di tengah masyarakat,” ujar salah seorang pengurus IKSAN DS, Hifni Zakaria, Sabtu (16/05/2020).
Bantuan yang diberikan berupa paket sembako yang berisi beras, mi instan, minyak goreng dan gula pasir.
Dia berharap agar bantaun yang dibarikan dapat sedikit meringankan beban masyarakat dalam situasi pandemi Covid-19.
“Semoga masyarakat kita terhindar dari wabah mematikan ini,” pungkasnya.
(*)
Ikatan Keluarga Angkatan 89 SMAN 2 Majene Gelar Baksos
