Majene  

Wujudkan Swasembada Pangan, TNI Dampingi Petani Panen

Mapos, Majene – Demi mendukung suksesnya program pemerintah dibidang ketahanan pangan dan ketersediaan stok beras di tahun 2018 serta mewujudkan program berswasembada pangan nasional, jajaran TNI dari Makodim 1401 Majene turut mendampingi petani panen.

Komandan Kodim 1401 Majene Letkol Inf Rahman Senin (14/5/2018) mengatakan, siang tadi di Dusun Batu Susun Desa Bambangan Kecamatan Malunda telah dilaksanakan panen padi oleh kelompok tani (Poktan) Simemangan dan Poktan Mentari.

Kedua Poktan ini kata Rahman memanen di hamparan sawah ± 2 Ha, Varitas Ciherang dan Makongga Provitas ± 7 Ton / Ha.

Panen yang dihadiri oleh Camat Malunda Jamaluddin S. Pd.,M. Si, Matri Tani Kecamatan Malunda, PPL Kecamatan Malunda, Babinsa Koramil 1401-04 Malunda serta Ketua Poktan dan anggota tani ini diharap dapat menyuplai kebutuhan beras kepada masyarakat dalam bulan Ramadhan.

Menurut Rahman, kegiatan ini sebagai wujud dukungan dan kepedulian TNI dalam menyukseskan program pemerintah dibidang ketahanan pangan dan ketersediaan stok beras di tahun 2018.

“Ini bentuk dukungan TNI untuk mewujudkan program pemerintah dalam berswasembada pangan nasional,” tegas Rahman.

Lebih jauh kata dia, jajaran Kodim 1401/Majene akan selalu berupaya untuk mendukung dan membantu pemerintah dalam setiap program, seperti bidang ketahanan pangan yang sudah dicanangkan oleh pemerintah dan TNI khususnya Kodim 1401/Majene. “Dimanapun kami siap membatu PPL dan petani yang merupakan perintah pimpinan komando atas,” tegas Rahman.

Untuk itu dia mengajak seluruh masyarakat agar bergandengan tangan menyukseskan program upsus swasembada pangan di wliyah Kabupaten Majene.

“Dengan demikian program dapat berjalan sesuai rencana yang diharapkan dalam rangka mendukung program pemerintah dan terkhusus di wilayah Kabupaten Majene,” pungkas pria yang dikenal dekat dengan insan pers ini.

(ipunk)

error: Maaf... ! Web ini di Protek yaaa...