Sesosok Bayi Laki-laki Ditemukan di Polman

Bayi laki-laki ditemukan warga.

Mapos, Polman – Sesosok bayi ditemukan warga di kawasan Passairang, Desa Parappe, Kabupaten Polman, Sulawesi Barat. Bayi berjenis kelamin laki-laki itu dalam kondisi selamat.

Bayi itu awalnya ditemukan warga bernama Sagur di Passairang, Desa Parappe pada Sabtu (11/8/2018) sekitar pukul 09.00 WITA. Sagur semula mendengar suara dari tumpukan kresek yang dikira suara kucing.

“Kemudian Sagur mendengar kembali suara itu semakin kencang, sehingga akhirnya mengecek dan yang ada sesosok bayi,” kata warga, Asriadi saat dihubungi via handphone.

Dia mengatakan, semakin curiga terhadap sumber suara itu, Ahmad akhirnya membuka bungkusan keresek yang terlihat bergerak-gerak itu. Setelah dicek, ternyata di dalam keresek itu ada bayi laki-laki yang hanya dibungkus kain sarung.

“Sagur kemudian memberitahukan kepada warga setempat dan selanjutnya dilaporkan ke pihak kelurahan dan kepolisian,” katanya.

“Wah, ganteng…,” kata seorang warga setelah kain di wajah bayi tersebut dibuka.

Kasat Reskrim Polres Polman AKP Niki Ramdhani yang dihubungi mamujupos.com via handphone belum menjawab panggilan tersebut.

Bayi laki-laki ditemukan warga.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari aparat kepolisian setempat.

(Berita ini masih berlanjut dan akan diverifikasi selanjutnya).

(toni)

error: Maaf... ! Web ini di Protek yaaa...