Ekobis  

HIPMI Sulbar Perkenalkan Kakao dan Kopi

HIPMI.

Mapos, Mamuju – Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) menggelar lawatan ke Eropa (Goes to Eropa). Agenda ini berlangsung sejak tanggal 2 – 11 Agustus 2018.

Goes to Eropa diikuti oleh Badan Pengurus Pusat (BPP) HIPMI dan para Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI se Indonesia. Untuk BPD HIPMI Sulbar, diwakili oleh Ketua BPD HIPMI, Jupri Mahmud.

Negara tujuan lawatan rombongan para pengusaha muda ini antara lain, Italia, Prancis, Belgia, dan Belanda. Mereka bertemu Dubes RI untuk Prancis dan Dubes RI untuk Belanda.

Rombongan juga bertemu dengan atase perdagangan Indonesia untuk Italia di Roma, Atase Perdagangan Indonesia untuk Prancis di Paris, Atase Perdagangan Indonesia untuk Belanda, serta pertemuan dan konsultasi dengan PUM Belanda.

“Secara umum agenda ini membawa misi dagang ke Eropa. Untuk Sulbar, kami memperkenalkan produk unggulan daerah yakni kakao dan kopi,” kata Ketua BPD HIPMI Sulbar Jupri Mahmud.

HIPMI.

Selain itu, sambung Jupri, para Dubes dan Atase Perdagangan berharap agar pengusaha di daerah dapat memanfaatkan peluang usaha di luar negeri.

(fitri)

error: Maaf... ! Web ini di Protek yaaa...