Gempa 5,2 Magnitudo Guncang Lebak, Banten

Mapos, Banten – Gempa berkekuatan 5,2 magnitudo mengguncang Kabupaten Lebak, Banten, Minggu (14/10/2018) dini hari.

Badan Meteorologi, Geofisika dan Klimatologi (BMKG) merilis gempa terjadi sekitar pukul 02.38 WIB.

Gempa 5,2 Magnitudo Guncang Lebak, Banten

Pusat gempa berada di koordinat 9,00 lintang selatan dan 105,26 bujur timur. Tepatnya berada di 292 km arah barat daya Lebak.

Di akun Twitternya, @infoBMKG, BMKG menyatakan gempa berada di kedalaman 10 km. Gempa yang berpusat di laut ini tidak berpotensi tsunami.

Gempa 5,2 Magnitudo Guncang Lebak, Banten
Ilustrasi

Hingga saat ini belum diketahui dampak dari gempa tersebut.

(*)