Donggala, Sulawesi Tengah Diguncang Gempa 5,9 M

Mapos, Sulteng – Gempa bumi berkekuatan 5,9 magnitudo mengguncang Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah. Gempa tersebut terjadi pada Jumat (28/9/2018), sekitar pukul 14.00 Wita.

Badan Meteologi, Klimatologi dan Geofifika (BMKG) mengungkapkan, pusat gempa berada pada 8 kilometer barat laut Kabupaten Donggala. Gempa terjadi di kedalaman 10 km.

“Tidak berpotensi tsunami,” kata BMKG melalui Twitter-nya @infoBMKG.
Hingga pukul 14.16 WIB, belum diketahui adanya korban jiwa maupun kerusakan yang berarti dari gempa tersebut.

Rilis BMKG

BMKG merilis, Gempa Mag:5.9, 28-Sep-18 14:00:00 WIB, Lok:0.35 LS,119.82 BT (8 km BaratLaut DONGGALA-SULTENG), Kedlmn:10 Km.

(fitri)

error: Maaf... ! Web ini di Protek yaaa...